Senin, 05 November 2012

JELANGKUNG



Tahukan anda apa sih sebenarnya Jelangkung itu? Untuk kita yang tinggal di Indonesia yang masih kental dengan klenik, saya rasa bukan sesuatu yang asing terdengar di telinga kita. Bahkan diantara kita pernah memainkannya pada waktu kita di bangku sekolah dengan menggunakan peralatan tulis (jangka) untuk bertanya atau meramal sesuatu. Namun terlepas itu semua, sebenarnya apa sih jalangkung itu?
Jelangkung merupakan permainan boneka kayu yang sarat akan kekuatan ghaib dimana para pemainnya memanggil atau mengundang roh atau hantu untuk datang. jaelangkung merupakan sebuah permainan warisan nenek moyang kita dulu dimana pertama kali jaelangkung merupakan permainan yang dahulu sangat digemari oleh orang-orang dulu karena sarat akan kekuatan ghaib nya.
Permainan ini biasanya dimainkan secara beramai-ramai pada saat terang bulan, dan bila arwah tersebut datang dia akan memperkenalkan dirinya dan bercerita dengan menggunakan bantuan alat tulis. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan sangat beraneka ragam yang dilontarkan, antara lain nama arwah tersebut, tahun berapa dia meninggal dan penyebab dia meninggal . Bahkan sering juga dimanfaatkan untuk mengetahui peruntungan masa yang akan datang (walaupun tidak dapat dipastikan kebenarannya).
Permainan ini cukup sederhana dimana hanya dengan menggunakan Jangka dengan gambar lingkaran lengkap dengan huruf abjad yang tergambar dalam kertas, dan dengan diiringi suatu lirik lagu sederhana (mungkin ini adalah mantra pemanggilnya), semua ini adalah syarat agar jelangkung bisa hadir di tengah kita.
Permainan jaelangkung ini sangat berbahaya bagi orang awam dan tidak mengerti akan alam ghaib, karena biasanya orang yang memainkan permainan ini akan terkena imbas dari permainannya ini, biasanya orang yang bermain jelangkung akan kemasukan oleh hantu-hantu jelangkung tadi alias "Kesurupan" bahkan sampai diteror oleh hantu-hantu jelangkung tersebut, maka kami menghimbau bagi orang yang suka bermain dengan permainan ini tapi yang awam akan dunia ghaib, dan hanya untuk menghilangkan rasa penasaran, saya sarankan lebih baik jangan!, karena sangat berbahaya bagi anda sendiri.
Inilah mantra pemanggilan arwah jelangkung:
“Jalangkung jalangkung disini ada pesta, pesta kecil kecilan, datang tak dijemput pulang tak di antar”

            Saya ingin bercerita sedikit tentang permainan jelangkung. Rasa penasaran akan hal yang berbau mistik saya muncul. Saya pernah mencoba permainan jelangkung, hanya cuma ingin membuktikan apakah benar permainan ini mengandung unsur-unsur gaib. Mantra terus di ucapkan berkali-kali dan yang hal-hal aneh pun mulai terjadi, seperti angin yang berhembus sangat kencang, jelangkung menjadi berat dan dapat bergerak sendiri. Setelah saya membuktikan hal tersebut, saya baru meyakini bawa permainan jelangkung memang benar adanya.
Tetapi saya sarankan buat kalian senua jangan mencoba permainan ini, karena permainan ini sangat berbahaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar